Untuk mempererat tali silaturahmi dan saling bermaafan dalam rangka Hari Raya Idul fitri 1436 H, keluarga besar BPK mengadakan acara halal bi halal pada hari Kamis, 23 Juli 2015. Diselenggarakan di auditorium kantor BPK, hadir dalam acara tersebut Ketua BPK, Harry Azhar Azis, Wakil Ketua BPK, Sapto Amal Damandari, Anggota I BPK, Agung Firman Sampurna, Anggota II BPK, Agus Joko Pramono, Anggota III BPK, Eddy Mulyadi Soepardi, Anggota VI BPK, Bahrullah Akbar, dan Anggota VII BPK, Achsanul Qosasi. Selain itu hadir pula Wakil Menteri Keuangan, Mardiasmo, jajaran Dewan Komisaris Otoritas Jasa Keuangan (OJK) dan ibu-ibu IKISTRA.
Melalui sambutannya, Ketua BPK berkata bahwa Idul Fitri menjadi momen yang sangat tepat bagi setiap orang untuk saling memaafkan dengan siapa saja yang mungkin pernah bersinggungan dan mengalami konflik, khususnya di lingkungan pekerjaan. Untuk itu, beliau mengajak agar setiap pegawai di lingkungan BPK dapat mengimplementasikan nilai-nilai yang diperoleh selama bulan ramadhan, yakni menjadi insan yang jujur, tawakal dan mau bekerja keras. Mengakhiri sambutannya, Ketua BPK secara pribadi memohon maaf atas segala khilaf yang pernah dilakukan, dan berharap agar kiranya Tuhan YME senantiasa mengiringi langkah seluruh pegawai dalam menjalankan tugas mengabdi kepada nusa dan bangsa.
Acara lalu ditutup dengan saling bersalaman antara Pimpinan BPK dengan seluruh pegawai di lingkungan Badan Pemeriksa Keuangan.