Untuk mengisi kegiatan selama bulan Ramadhan 1440 H, BPK Perwakilan Provinsi DKI Jakarta menyelenggarakan serangkaian acara dibulan Suci Ramadhan 1440 H. Kegiatan pengajian setelah Sholat Dzuhur yang mengundang Narasumber dari luar dan dari Pegawai BPK Perwakilan DKI Jakarta. Pengajian ini dimulai dari awal Ramadhan sampai akhir Ramadhan dan diselenggarakan setiap hari kerja Senin sampai dengan Kamis selama bulan Ramadhan, bertempat di Masjid Baitul Hasib BPK Perwakilan Provinsi DKI Jakarta.
Sedangkan setiap hari Jumat dilaksanakan kajian khusus untuk Muslimah, bertempat di lantai dua Ruang Yoga. Selain kegiatan pengajian, pengurus DKM Masjid Baitul Hasil DKI juga mengumpulkan infak dari para Donatur untuk penyelenggaraan kegiatan Ramadhan seperti pemberian takjil kepada Satuan Pengamanan dan Pramusaji serta tamu yang berbuka di kantor.
Selain itu pada tanggal 23 Mei 2019, BPK Perwakilan DKI Jakarta mengadakan acara Buka bersama Pegawai BPK DKI Jakarta serta 100 santunan anak yatim dan dhuafa yang berasal dari lingkungan sekitar kantor dikelurahan Cikoko serta santri hafidz Al Qur’an dari Pesantren Al Mustaqim Kukusan Beji Depok.
Dalam Sambutan sekaligus pengarahan Kepala Perwakilan BPK Provinsi DKI Jakarta Yuan Candra Djaisin mengatakan dibulan Ramadhan ini hendaknya kita sebagai Pegawai lebih bersemangat lagi dalam bekerja karena mencari nafkah untuk keluarga adalah ibadah yang pastinya mendatangkan pahala yang besar terlebih di bulan Ramadhan.
Sebagai Narasumber yang memberikan Tausiyah agama adalah Ustadz Asep Abu Farhan yang menyampaikan bahwa seluruh rangkaian ibadah kita dibulan Ramadhan yang Fardhu ALLAH lipat gandakan 70 kali lipat,dan amalan yang sunnah pahalanya seperti dibulan fardhu dibulan lainnya. Oleh karenanya kita mesti lebih bersemangat beribadah di bulan ini terlebih dalam mencari malam kemuliaan yang lebih baik dari 1000 bulan yaitu malam Lailatul qodr.
Acara dilanjutkan dengan Sholat Isya dan Tarawih serta beri’tikaf bersama di Masjid Baitul Hasib dan mengadakan kajian menjelang sahur yang dibawakan Oleh Pengurus Pesantren Al Mustaqim Ustadz Fery Mulyana Spd.i
Semoga dengan mengisi kegiatan selama Ramadhan dengan semaksimal mungkin, pada akhir Ramadhan nanti kita bisa menjadi insan-insan yang bertakwa.===AF===