Kebijakan di Jakarta Utamakan JPO

Kompas, Selasa, 5 Maret 2019

Fasilitas penyeberangan sebagai bagian dari infrastruktur transportasi publik di DKI Jakarta pada 2019 akan mengutamakan jembatan penyeberangan orang. Dinas Bina Marga DKI merencanakan pembangunan sembilan jembatan penyeberangan orang dan satu skywalk untuk integrasi antarmoda.