Koran Sindo, Senin, 3 Februari 2020
Sistem drainase di Jakarta masih buruk sehingga terjadi genangan air setelah diguyur hujan lebat. Pengamat tata kota dari Universitas Trisakti Nirwono Joga menilai, genangan air muncul karena sistem drainase buruk. Menurut dia, drainase Jakarta saat ini hanya berfungsi 33% sehingga volume air yang datang tak mampu tertampung dengan baik.