BPK Perwakilan Provinsi DKI Jakarta Serahkan LHP atas Laporan Keuangan Pemerintah Daerah Provinsi DKI Jakarta Tahun 2016

 

IMG_8352 IMG_8342 IMG_8359 IMG_8366

Anggota V BPK RI, Isma Yatun  menyerahkan Laporan Hasil Pemeriksaan (LHP) atas Laporan Keuangan Tahun 2016 atas Pemerintah Provinsi DKI Jakarta pada hari Rabu (31/5) dalam Rapat paripurna istimewa yang digelar di gedung DPRD DKI, Jl Kebon Sirih, Jakarta Pusat

Opini yang diberikan terhadap LK Pemprov DKI Tahun Anggaran 2016 adalah Wajar Dengan pengecualian (WDP). Artinya, sejak tahun 2013 hingga tahun 2016, BPK RI berturut-turut memberikan opini WDP terhadap LK Pemprov DKI Jakarta. Pada penyerahan LHP tersebut, Anggota V BPK RI didampingi Kepala Perwakilan Provinsi DKI Jakarta, Syamsudin.

Anggota V BPK RI  menilai, akun aset tetap yang dilakukan Pemprov DKI sudah ada perbaikan bila dibandingkan tahun lalu. Tetapi meskipun Pemprov DKI telah membentuk Badan Pengelola Aset Tetap, namun tindak lanjut yang dilakukan belum signifikan. Sehingga pengendalian aset tetap DKI belum memadai.Terhadap Laporan Keuangan Pemerintah Provinsi DKI Jakarta Tahun Anggaran 2015 yang lalu, BPK memberikan opini Wajar Dengan Pengecualian atau WDP karena ditemukannya permasalahan signifikan dalam pengelolaan dan pertanggungjawaban keuangan Pemerintah Provinsi DKI Jakarta terkait aset tetap, piutang pajak, dan piutang lainnya yang berdampak pada kewajaran penyajian laporan keuangan Pemerintah Provinsi DKI Jakarta.

Anggota V BPK RI lebih lanjut menyampaikan bahwa apabila diperbandingkan dengan pengecualian tahun sebelumnya,sudah ada perbaikan. Dalam hal ini Pemprov DKI Jakarta telah menindaklanjuti kelemahan pengendalian sistem pada pengelolaan piutang pajak dan piutang lainnya,sehingga permasalahan yang masih muncul pada kedua akun piutang tersebut sudah tidak memberikan dampak yang signifikan dan tidak menjadi pengecualian.

Hadir dalam acara tersebut Kepala Auditorat Va Ayub Amali, para Kepala Sub Auditorat DKI dan para Auditor serta Kepala Sekretariat Perwakilan yang didampingi oleh Kepala Sub bagian Humas dan Kepala Sub bagian Tata Usaha Perwakilan beserta staf. Hadir pula Ketua DPRD DKI Prasetio Edi Marsudi, Wakil Ketua DPRD DKI M. Taufik  Triwisaksana,, dan Ferrial Sofyan dan Plt Gubernur DKI Djarot Saiful Hidayat,Sekretaris Daerah Saefullah dan Para Kepala SKPD Pemprov DKI ===AF===

IMG_8386