Humas BPK DKI Jakarta- Rabu 22 Maret 2022
Sebelum Memasuki bulan Suci Ramadhan BPK Perwakilan Provinsi DKI Jakarta mengadakan Acara Tarhib Ramadhan 1443 H. Acara yang dilaksanakan di Masjid Baitul Hasib DKI Jakarta ini di buka oleh Kepala Perwakilan Dede Sukarjo. Dalam sambutannya Kalan mengatakan Perlunya mempersiapkan Kesehatan Jasmani dan Rohani untuk menghadapi bulan yang Mulia. Kalan juga menginformasikan bahwa Masjid Baitul Hasib DKI Jakarta akan menggelar beberapa kegiatan selama bulan Ramadhan seperti Kajian rutin Islam bada Dzuhur senin hingga kamis. juga acara Ifthor Jama’i dengan Pegawai, anak yatim dhuafa dan para Santri Penghafal Alqur,an. Juga yang tak kalah serunya akan diadakan Bazar Ramadhan.
Sebagai Narasumber Maulana Aslam Al Hafidz mengatakan jangan lewatkan kesempatan yang ALLAH berikan selama bulan Ramadhan dengan memperbanyak Ibadah Sunnah terlebih yang Fardhu, karena disiapkan pahala begitu besar dan ampunan ALLAH terbuka lebar.
Acara yang dihadiri secara Offline maupun Online ini dihadiri oleh Para Pejabat Struktural, para pegawai juga para Cleaning Service.===AF===