Pemprov DKI Jakarta Siapkan Anggaran Pembangunan Rusun Khusus untuk Warga Kampung Bayam

Tribunnews.com, Kamis, 30 Mei 2024
Tribun

Dinas Perumahan Rakyat dan Kawasan Permukiman Provinsi DKI sudah menyiapkan anggaran untuk pembangunan rumah susun warga Kampung Bayam, Jakarta Utara.
Plt Kepala Dinas Perumahan Rakyat dan Kawasan Permukiman Provinsi DKI Jakarta Afan Adriansyah Idris tidak mau beberkan jumlah anggaran untuk pembangunan Rusun tersebut.
“Sudah, sudah (berapanya) pokoknya dont worry lah ya, pokoknya sudah (disiapkan amggaran),” ucapnya, Kamis (30/5/2024).
Namun, kata Afan, jika warga Kampung Bayam ingin pindah ke Rusun secara cepat bisa ke Nagrak, Jakarta Utara.
Ia mengaku, di sana suasana Rusunnya sangat nyaman, lingkungan aman, airnya bersih, listrik hidup, dan tarifnya terjangkau.
“Ya enggak terlalu jauh juga, toh juga sekarang di semua Rusun kami ada angkutan pabriknya, cukup ya,” ucapnya.
Meski sudah siapkan anggaran, tapi pihaknya belum menentukan lokasi pembangunan Rusun untuk warga Kampung Bayam.
Afan mengatakan, bakal membahas soal pembangunan Rusun baru dalam Rencana Kerja Pemerintah Daerah (RKPD) 2025.
“Nanti dibahas dipembahasan RKPD 2025 ya,” imbuhnya. (m26)
19 KK Pindah dari KSB
Sebanyak 19 Kepala Keluarga (KK) eks Kampung Baya, akhirnya angkat kaki dari Kampung Susun Bayam (KSB) di dekat Jakarta International Stadium (JIS), Jakarta Utara pada Selasa (21/5/2024) lalu.
PT Jakarta Propertindo (Jakpro) menyebut, mereka telah mengisi Hunan Pekerja Pendukung Operasional (HPPO) tersebut sejak November 2023 lalu.
Direktur Utama PT Jakpro Iwan Takwin mengklaim, proses penertiban dan pengamanan aset HPPO berlangsung dari Selasa (21/5/2024) pukul 09.00 sampai Rabu (22/5/2024) pukul 00.30.
Meski terdapat dinamika saat berdiskusi pada awalnya, namun setelah melalui proses diskusi, negosiasi dan komunikasi dua arah yang dilakukan dengan pendekatan humanis dan persuasif
“Warga kemudian bersepakat untuk meninggalkan HPPO secara sukarela ke hunian yang tersedia. Jakpro memberikan fasilitas transportasi bagi lansia, anak-anak, ibu hamil dan warga yang bermukim di HPPO,” kata Iwan dari keterangannya pada Rabu (22/5/2024).
Iwan mengatakan, barang-barang warga juga dibantu diinventarisir dan dipindahkan menggunakan truk yang disediakan Jakpro untuk dikirim dan diterima oleh warga di alamat tujuan.
Atas kegiatan yang berjalan lancar tersebut, Jakpro mengapresiasi sikap kooperatif warga.
“Saat ini sudah menghuni dengan tentram di Jalan Tongkol 10 Jakarta Utara lengkap dengan akses listrik dan air, sehingga warga bisa beraktivitas normal kembali sebagai warga Jakarta,” ujar Iwan.
Selaku entitas bisnis yang profesional, Jakpro senantiasa menaati peraturan perundang-undangan serta tata kelola perusahaan yang baik atau good corporate governance (GCG).
Termasuk dalam kegiatannya mengelola aset dan mengoperasikan venue-venue yang diamanahkan oleh Pemerintah Provinsi DKI Jakarta.
Sebelmnya perseroan telah membuat laporan ke polisi ihwal 19 KK yang nekat masuk ke dalam HPPO tersebut. Bahkan polisi telah melakukan penyelidikan dengan menggali keterangan dari yang bersangkutan.
“Sebagai langkah mitigasi risiko yang dapat berakibat kepada tata kelola perusahaan di kemudian hari, Jakpro kemudian mengambil sikap tegas atas pengamanan aset perusahaan demi kelangsungan usaha yang sehat dan berkelanjutan,” pungkasnya. (faf)