Kegiatan Donor Darah BPK Perwakilan DKI Jakarta

Dalam rangka HUT Ke-78 BPK RI, BPK Perwakilan Provinsi DKI Jakarta bekerja sama dengan PMI DKI Jakarta melaksanakan kegiatan Donor Darah pada Selasa, 7 Januari 2025 bertempat di Auditorium Kantor BPK Perwakilan Provinsi DKI Jakarta. Hadir pada kesempatan tersebut Kepala Perwakilan BPK Provinsi DKI Jakarta, Ayub Amali beserta seluruh pejabat struktural dan fungsional, para pegawai lainnya, termasuk para Pramukantor di lingkungan BPK Perwakilan Provinsi DKI Jakarta.

Dari 78 orang pendaftar peserta donor, sebanyak 62 orang diterima sebagai pendonor dan 16 orang belum diterima donor darahnya.  Hal ini disebabkan tidak memenuhi persyaratan antara lain HB tinggi, HB rendah, Riwayat Medis dan lainnya termasuk Bekam dan Akupuntur minimal 4 (empat) bulan sebelum melakukan donor.

Manfaat yang didapatkan dari donor darah banyak sekali, baik bagi pendonor maupun bagi pasien, antara lain dapat menjaga kesehatan pendonor sehingga meminimalkan risiko kanker, stroke, dan serangan jantung, selain itu juga dapat menumbuhkan jiwa gotong-royong dan menumbuhkan semangat berkorban untuk menolong sesama manusia.