Pelantikan Blucer W. Rajagukguk Sebagai Kalan DKI Jakarta

Setelah kurang lebih 3 (tiga) bulan merangkap jabatan sebagai Plt. Kepala Perwakilan Provinsi DKI Jakarta dan Kepala Auditorat V.A, akhirnya pada hari Selasa, tanggal 25 Januari 2011 Blucer  Welington Rajagukguk, resmi menjabat sebagai Kepala Perwakilan Provinsi DKI Jakarta. Pelantikan beliau sebagai Kepala Perwakilan Provinsi DKI Jakarta berlangsung di Ruang Auditorium Kantor Pusat    BPK RI.

Blucer W. Rajagukguk dilahirkan di Tanjung Pinang pada tanggal 20 Oktober 1968, dan memulai karirnya di Badan Pemeriksa Keuangan (BPK) pada tahun 1989. Menempuh Sarjana Muda Akuntansi STAN tahun 1990, kemudian melanjutkan pendidikan di Fakultas Ekonomi Jurusan Manajemen Marketing di Universitas Indonesia pada tahun 1995, dan memperoleh Gelar Master of Science in Accounting di Syracuse University di Amerika Serikat pada tahun 1999. Beliau juga menempuh pendidikan di Fakultas Hukum Universitas Tama Jagakarsa (2005-2008) dan Program Profesi Akuntansi  di STIE Supra (2007-2008).

Pengabdiannya selama 21 tahun di BPK diawali sebagai Tenaga Administrasi Umum pada Oditorat I-3, hingga kemudian mendapat kepercayaan untuk menduduki jabatan struktural antara lain sebagai Kepala Seksi Pertamina I pada AKN V pada tahun 2001 kemudian promosi jabatan sebagai Plt. Kasubaud V.A.1, kemudian Kasubaud IV.B.1 pada AKN IV tahun 2006, Kasubaud Papua II pada Perwakilan BPK RI di Jayapura, promosi sebagai Kepala Perwakilan BPK RI Perwakilan Provinsi Papua pada awal Maret tahun 2009, Kepala Auditorat V.A pada Maret 2010 dan sebagai Kepala Perwakilan Provinsi DKI Jakarta pada Januari 2011.

Semoga dengan ditetapkannya beliau sebagai Kepala Perwakilan dapat memberikan warna dan langkah baru bagi Perwakilan Provinsi DKI Jakarta untuk lebih maju dan berkembang dalam mewujudkan visi misi BPK RI. (KA)